Ini Alasan Kaesang Pangarep Gabung PSI Meski Ayahnya, Jokowi dan Kakaknya, Gibran Kader PDIP

Avatar photo

- Pewarta

Senin, 25 September 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kaesang Pangarep. (Instagram.com/kaesangp)

Kaesang Pangarep. (Instagram.com/kaesangp)

JATEGRAYA.COM – Putra bungsu Presiden Jokowi memberikan alasan terkait dengan keputusannya yang menerima pinangan dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI).

Yuks, dukung promosi kota/kabupaten Anda di media online ini dengan bikin konten artikel dan cerita seputar sejarah, asal-usul kota, tempat wisata, kuliner tradisional, dan hal menarik lainnya. Kirim lewat WA Center: 085315557788.

Padahal ayahnya, Presiden Jokowi dan kakaknya Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka adalah kader PDI Perjuangan.

Menurut Kaesang Pangarep, dirinya memiliki kesamaan visi dan misi dengan yang dimiliki oleh Kaesang maupun PSI.

“Saya dengan teman-teman PSI kan sudah cukup lama (berhubungan, Red.), termasuk komunikasi saya dengan Wamen dan Sis Grace,” kata Kaesang Pangarep.

Wamen yang dimaksud adalah Wakil Menteri Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional Raja Juli Antoni dan Wakil Ketua Dewan Pembina PSI Grace Natalie Louisa.

Baca artikel lainnya di sini: Kaesang Pangarep Gabung ke PSI, Presiden Jokowi: Apa yang Diputuskan Sudah Menjadi Tanggung Jawab Dia

Menurut Kaesang Pangarep, komunikasi yang terjalin lancar dan cair sehingga terpikir untuk melanjutkan hubungan tersebut.

“Saya lihat PSI ini partai yang bagus, yang diisi oleh anak-anak muda yang berintegritas.”

“Mereka juga punya kompetensi dan yang penting adalah mereka punya semangat untuk membuat Indonesia jauh lebih baik,” kata Kaesang Pangarep.

Oleh karena itu, Kaesang Pangarep akhirnya berkomitmen dan memantapkan hati untuk berjuang bersama PSI.

“Alhamdulillah saya juga sudah dapat izin dan restu dari istri saya,” kata Kaesang Pangarep di Solo, Jawa Tengah, Sabtu, 23 September 2023.

Pada kesempatan yang sama, Grace Natalie mengaku senang akhirnya Kaesang bisa menjadi bagian dari PSI.

“Kami sangat senang sekali (ada, Red.) energi baru. Komunikasi persahabatan terjalin sudah cukup lama dan kami sangat apresiasi mas Kaesang mau turun, ikut berjuang bareng teman-teman PSI.”

“Ini sebuah kegembiraan kami semua bisa menyambut anggota terbaru kami Mas Kaesang,” katanya.***

Peluang bagi aktivis pers pelajar, pers mahasiswa, dan muda/mudi untuk dilatih menulis berita secara online, dan praktek liputan langsung menjadi jurnalis muda di media ini. Kirim CV dan karya tulis, ke WA Center: 087815557788.

Berita Terkait

Prabowo Subianto Berpesan ke Para Caleg dan Cakada Gagal Terpilih, Terus berjuang dan Tak Menyerah
Sudaryono Kerahkan Pasukan Jangkrik dan Samurai, di Balik Kemenangan Ahmad Luthfi dan Taj Yasin
Sempat Sebut Punya Kesamaan Visi dengan Hari Tanoesoedibjo, TGB Putuskan Mundur dari Perindo
Sekitar 50 Calon Menteri dan Wakil Menteri Kabinet Pemerintanan Prabowo Datangi Rumah Kertanegara
Pemerintahan Prabowo Mampu Pimpin Indonesia Lebih Baik, Survei Sebut 83,4 Persen Publik Yakin
Andika Perkasa Nyatakan Optimis Bertarung dengan Ahmad Luthfi dan Taj Yasin Maimoen di Pilkada Jawa Tengah 2024
Ketua Umum NasDem Surya Paloh: Gus Muhaimin Sudah Jauh Melangkahi Kemajuan Apa yang Saya Capai
Pilkada Jateng 2024, PDIP Sebut Elektabilitas Andika Perkasa Tinggi Meski Belum ke Lapangan

Berita Terkait

Sabtu, 14 Desember 2024 - 11:03 WIB

Prabowo Subianto Berpesan ke Para Caleg dan Cakada Gagal Terpilih, Terus berjuang dan Tak Menyerah

Kamis, 28 November 2024 - 21:00 WIB

Sudaryono Kerahkan Pasukan Jangkrik dan Samurai, di Balik Kemenangan Ahmad Luthfi dan Taj Yasin

Sabtu, 2 November 2024 - 09:34 WIB

Sempat Sebut Punya Kesamaan Visi dengan Hari Tanoesoedibjo, TGB Putuskan Mundur dari Perindo

Selasa, 15 Oktober 2024 - 08:41 WIB

Sekitar 50 Calon Menteri dan Wakil Menteri Kabinet Pemerintanan Prabowo Datangi Rumah Kertanegara

Sabtu, 5 Oktober 2024 - 13:04 WIB

Pemerintahan Prabowo Mampu Pimpin Indonesia Lebih Baik, Survei Sebut 83,4 Persen Publik Yakin

Berita Terbaru