JATENGRAYA.COM – Seorang pria lanjut usia (lansia) tewas gantung diri di sebuah rumah Jalan Voly RT 3 RW 3, Ratu Jaya, Cipayung, Kota Depok.
Korban berinisial MS (79) ditemukan sudah tak bernyawa pada Minggu (24/9/2023).
Kepala Urusan (Kaur) Humas Polres Metro Depok, Iptu Made Budi mengatakan polisi menemukan secarik kertas berisi pesan kekecewaan MS kepada anaknya.
“Iya, diduga korban yang menulis surat itu. Cuman di narasi tidak disebutkan ya,” ujar Made Budi saat dikonfirmasi.
Baca Juga:
Jubir TPN Ganjar – Mahfud, Aiman Witjaksono akan Diminta Klarifikasi Soal Tudingan Polisi Tak Netral
Sebelumnya, Kapolsek Pancoran Mas Polres Metro Depok Kompol Tri Harijadi menyebut korban MS ditemukan gantung diri.
Baca artikel lainnya di sini: Warga Magetan Bunuh Diri dengan Nyebur ke Sumur tapi Gagal, Begini Penjelasan Kepala Desa Pelem Karangrejo
MS gantung diri di pintu bagian depan rumah yang ditempati korban oleh tetangga sepulang dari pasar.
“Betul jam 05.10 WIB, ditemukan tetangganya yang pulang dari pasar.”
Baca Juga:
Super Lengkap, Inilah 100-an Portal Berita yang Bermitra dengan Sapu Langit Communications
Laskar Trisakti 08 Deklarasi Dukung Pasangan Prabowo Subianto – Gibran Rakabuming di Pilpres 2024
Indonesia Menjadi Negara Industri Canggih, Inilah Cita-cita Calon Presiden Prabowo Subianto
“Gantung diri di pintu depan rumah korban. Sesuai keterangan saksi tetangganya,” jelas Tri Harijadi.
Menurut Tri Harijadi, korban gantung diri diduga karena kondisi sakit yang tidak kunjung sembuh.
“(Diduga motif korban gantung diri) sakit-sakitan nggak sembuh-sembuh informasi dari anak korban.”
“Sebelumnya pernah percobaan bunuh diri juga,” tukas Tri Harijadi, dikutip PMJ News.***
Baca Juga:
Setelah Diterima Para Kyai Mataraman, Nusron Wahid: Prabowo Subianto akan Diterima Kyai Langitan